Menyusuri Keindahan Tersembunyi Pantai Tanjung Aan, NTB

Leave a Comment

Sungguh mengherankan tidak terdapat penunjuk jalan yang jelas untuk mencapai Pantai Tanjung Aan. Padahal, pantai yang terletak di sebelah timur Pantai Kuta itu menawarkan pesona keindahan luar biasa. Tanpa penunjuk jalan, tidak mudah menemukan pantai ini tanpa GPS, baik "global positioning system" ataupun "gunakan penduduk setempat" sebagai tempat bertanya. Jadilah Pantai Tanjung Aan sebagai keindahan yang tersembunyi.

Pantai Tanjung Aan berbentuk lengkungan yang menyerupai bulan sabit. Garis pantainya cukup panjang, dengan pasir putihnya yang lembut bagaikan tepung. Tapi tunggu dulu. Berjalanlah ke arah laut dan rasakan sensasi yang berbeda. Bukan saja warna putihnya berubah semburat kekuningan, ukuran pasir pantainya juga lebih besar. Ambilah segenggam, dan amati butiran pasirnya yang seukuran biji merica.

Tebarkan pandangan menuju kedua ujung lengkungan Pantai Tanjung Aan. Di ujung barat, sebuah bukit menjadi titik akhir. Masyarakat menamainya dengan bukit Merese, yang konon pada musim penghujan menjelma menjadi bukit yang diselimuti padang rumput menghijau. Memandang keindahan hamparan pasir putih yang menyatu dengan bening laut biru kehijauan dari atas bukit menghijau tentu memberikan pengalaman keindahan yang luar biasa.


Sementara di ujung timur, sebuah pantai karang menjadi batas pandangan. Itulah lokasi Pantai Batu Payung, merujuk pada karang besar menyerupai payung yang kokoh berdiri di pantainya.

Mulailah untuk menikmati keindahan Pantai Tanjung Aan. Berjalan di pantai, berenang ataupun snorkeling tentu mengasyikan. Bahkan, ketika ombak bertambah besar dapat juga digunakan untuk berselancar. Jika menyukai kegiatan hiking, cobalah untuk menyusuri garis pantainya menuju ke setiap ujung lengkungan. Tentu diperlukan waktu dan tenaga ekstra untuk melakukannya. Jika pengin lebih singkat, sewalah perahu untuk menyusurinya. Perahu-perahu itu sangat mudah ditemukan, karena penduduk lokal menambatkannya di pinggir pantai. 

Bayangkan keindahan yang terbentuk dari perpaduan hamparan pasir putih, bening biru laut, bukit menghijau, dan batu karang yang kokoh. Lengkap sudah pengalaman menyusuri keindahan tersembunyi Pantai Tanjung Aan.


#IngatanPerjalanan 30102015
Photo: @veroardianto
Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

0 comments:

Post a Comment